<%@ Language=JavaScript %> Info PPI Jordan

F. PROGRAM-PROGRAM DI UNIVERSITAS-UNIVERSITAS NEGERI DI YORDANIA

 

I. Program Bachelor of Art (S1)

 

Fakultas-fakultas:

 

1. Fakultas Syari'ah Islamiyah.

- Ushuludin

- Fiqh dan Ushul Fiqh

- Ekonomi Islam (Yarmouk Univ.)

- Islamic Studies* (Yarmouk Univ.)

4. Fakultas Science (Pengetahuan Umum).

- Fisika

- Kimia

- Biologi

- Matematika dan Statistik

2. Fakultas Adab.

- Sastra Bahasa Arab

- Sastra Bahasa Inggris

- Ilmu Falak

- Ilmu Sejarah

- Ilmu Sosial Politik

- Ilmu Geografi

- Ilmu Kewartawanan

- Bahasa-bahasa Modern

5. Fakultas Ekonomi.

- Akounting

- Managemen dan Bisnis

- Pemasaran

- Perbankan

- Ekonomi

- Managemen Umum

- Ekonomi dan Keuangan

     3. Fakultas Pendidikan

- Ilmu Sosial

- Ilmu Psikologi

 

*1- Dirosat Al-Islamiyah. 2- Tarbiyah Islamiyah 3- Dakwah dan Penyebaran Islam

 

Biaya Pendidikan:

 

1. Biaya Pendaftaran Masuk                   : US$ 43,-

2. Biaya Administrasi per Semester        : US$ 35,-

3. Biaya 1 Mata Kuliah                            : US$ 33,-

 

Sistem Belajar:

 

1.   Jumlah mata kuliah seluruhnya:

- 46 mata kuliah –termasuk 6 Juz Al-Qur’an di Fak. Syari’ah-. (132 SKS).

- 45 mata kuliah -khusus Al-al Bayt University-. (128 SKS).

2.   Masa belajar minimal 3 tahun dan maksimal 7 tahun.

3.   Satu tahun terdiri dari 3 semester;  2 semester pokok (1 semester kurang lebih 4 bulan) dan semester musim panas 2 bulan (bukan pokok).

4.  Materi yang boleh diambil maksimal 6 materi (18 SKS) dan  minimal 4 materi (12 SKS) per semester pokok. Adapun  musim panas, maksimal 4 materi, atau 10 SKS.

5.   Wajib hadir dengan persentase 85% setiap mata kuliah.

6.   Ada 3 kali ujian dalam setiap semester dengan hitungan nilai 20% ujian pertama, 20% ujian kedua, 10% kreatifitas & aktivitas mahasiswa dan 50% ujian terakhir.

7.   Apabila siswa hanya mendapatkan nilai 50% - 59% pada suatu materi,  setelah semester berakhir, maka diperbolehkan baginya untuk mengulangi materi tersebut disemester berikutnya, karena ini sangat menyebabkan nilai rata-ratanya menurun.

8.   Bagi siswa yang  mempunyai nilai rata-rata antara 50% - 59% dari keseluruhan materi yang sudah di ambil, maka akan diberi peringatan (Inzar) dari pihak Universitasnya dengan batas waktu 2 semester pokok berturut-turut agar siswa tersebut dapat memperbaiki nilai rata-ratanya.

Dan Apabila siswa tidak bisa memperbaiki nilainya pada semester berikutnya, maka akan dipindahkan kejurusan lain yang lebih rendah dari jurusannya. Misalnya: Dari Jurusan Ushuluddin ke Jurusan Ushul Fiqh, dan bukan sebaliknya.

Juga apabila siswa masih belum mampu memperbaiki nilainya setelah perpindahan jurusan baru tersebut dalam 2 semester berturut-turut, maka akan dikeluarkan dari Universitas.

9.   Dalam permasalahan ini, materi yang telah diambil oleh siswa dapat diikut-sertakan ke Jurusannya yang baru jika materi tersebut ada didalam kurikulum Jurusannya yang baru dan nilainya harus lebih dari 60%.

10. Bagi siswa yang mempunyai nilai rata-rata dibawah 50% setelah ia belajar 2 semester lebih, maka akan dikeluarkan langsung dari Universitas (DO) tanpa diberi  peringatan terlebih dahulu, terkecuali bagi siswa yang baru disemester pertama.

 

 

II. Program Master (S2)

 

Fakultas-fakultas:

 

1.   Bahasa Arab

2.   Fiqh dan Ushul Fiqh

3.   Tafsir

4.   Hadist

5.   Ulumul Qur’an

6.   Ekonomi Islam

7.   Tarbiyah Islamiyah

8.   Sejarah Islam dan Umum

9.   Politik

10.    Ekonomi Umum

11.    Kimia

12.    Biologi

13.    Matematika

14.    Fisika

15.    Astronomi

 

Biaya pendaftaran:

 

1. Biaya Pendaftaran Masuk                   : US$ 450,-

2. Biaya Administrasi per Semester        : US$ 287,-

3. Biaya 1 Mata Kuliah                            : US$ 486,-

 

Sistem Belajar:

 

1.  Program skripsi                     : 8 mata kuliah + skripsi.

     Program tanpa skripsi           : 11 mata kuliah.

2.  Masa belajar minimal 3 semester, maksimal 6 semester (tanpa masa cuti siswa) dan semester musim panas.

3.  Wajib hadir dengan persentase 85% per mata kuliah dalam 1 semester.

4.  Apabila nilai rata-rata siswa kurang dari 75% selama 2 semester berturut-turut, akan dikeluarkan dari Universitas.

5.  Diperbolehkan untuk mengulang mata kuliah dengan nilai dibawah 70%.

 

III. Program Doktor (S3)

 

Fakultas-fakultas dan sistem belajar Program Doktor hampir sama dengan Program Master (S2).

 

Biaya Pendidikan:

 

1. Biaya Pendaftaran Masuk                   : US$ 450,-

2. Biaya Administrasi per Semester        : US$ 297,-

3. Biaya 1 Mata Kuliah                            : US$ 675,-

 

 

...Kembali<<<

>>>Lanjut...